fbpx

Skill Penting untuk Fresh Graduate, Raih Karir Impianmu

Skill menjadi salah satu hal penting yang harus dimiliki seorang fresh graduate. Terlepas dari tingginya nilai akademi yang dimiliki, skill tetap menjadi hal utama yang dibutuhkan fresh graduate dalam dunia kerja dan karir masa depannya. Artikel ini akan membahas tentang skill penting untuk fresh graduate! Manfaat skill, contoh atau bentuk skill apa saja yang harus dimiliki, dan tips membangun skill sejak dini atau cara meningkatkan skill tersebut akan dibahas dalam artikel ini. Simak sampai akhir ya!

Skill Penting untuk Fresh Graduate, Mengapa Harus Punya?

Memasuki dunia kerja, biasanya fresh graduate akan beradaptasi mulai dari nol kembali. Baik dari jenis tanggung jawab yang akan diemban, lingkungan, cara kerja, sistem lingkungan pekerjaan, dan masih banyak lainnya. Skill penting dimiliki agar seorang fresh graduate mampu menyelaraskan diri dengan baik, adaptif, dan tetap bisa maju dan berkembang sesuai tuntutan di tempat ia bekerja.

Seorang fresh graduate yang memiliki skill dengan yang tidak mau memiliki atau membangun skill tentu akan berbeda. Mulai dari aspek cara kerjanya, cara penyelesaian masalah, dan bagaimana ia menghadapi segala situasi yang terjadi di tempat kerja. Selain itu, masih banyak lagi manfaat yang bisa diperoleh jika fresh graduate punya skill penting yang memang harus dimiliki. Tapi, apa saja ya bentuk atau contoh skill penting untuk fresh graduate itu? Yuk simak berikut ini!

Bentuk-Bentuk Skill Penting untuk Fresh Graduate

Berikut ini adalah bentuk-bentuk skill penting untuk fresh graduate yang perlu kamu miliki:

1.   Skill Berkomunikasi

Skill penting untuk fresh graduate yang pertama adalah skill berkomunikasi. Baik kamu introvert atau ekstrovert, skill satu ini wajib kamu miliki. Berkomunikasi tidak hanya terbatas pada banyak atau sedikitnya, suka atau tidaknya seseorang berbicara.

Skill berkomunikasi yaitu saat seseorang memiliki keterampilan dalam menyampaikan, mengolah, dan menerima informasi yang diterima maupun disampaikan dengan baik. Baik dalam artian jelas dan mudah dipahami. Tahu bagaimana cara berbicara dengan atasan, sesama rekan kerja, maupun dengan kolega dan seterusnya. Tentu, untuk berkomunikasi itu memiliki pendekatan, konteks kehalusan bahasa, dan cara yang berbeda.

2.   Skill Bekerja Sama (Team Work)

Skill bekerja sama atau team work adalah skill penting untuk fresh graduate kedua yang penting kamu punya. Terlepas dari apapun nanti jenis pekerjaanmu, baik bekerja di perusahaan maupun menjadi seorang freelancer. Kamu tetap perlu punya skill team work. Skill ini akan membantu kamu untuk memiliki hubungan dan kedekatan yang baik dengan rekan kerja maupun customer nantinya.

Selain itu, adanya skill bekerja sama akan memudahkan jalan dan proses pekerjaan. Jika kamu tidak punya skill ini, bisa dipastikan hambatan akan sulit teratasi dengan baik dan tentunya akan berpengaruh pada kelancaran maupun keberhasilanmu dalam bekerja.

3.   Skill Problem Solving

Skill problem solving adalah salah satu skill yang wajib dimiliki dalam setiap aspek kehidupan manusia. Terutama dalam lingkungan pekerjaan atau bagi fresh graduate yang sedang mempersiapkan karirnya. Skill problem solving akan sangat membantu baik ketika kamu belum mendapatkan pekerjaan atau karir yang diimpikan. Sehingga, kamu bisa melakukan perencanaan lainnya dan memiliki solusi atas masalah-masalah yang terjadi.

Begitupun, saat sudah berada di lingkungan kerja baru. Skill ini akan membantu dalam proses adaptasi, pemecahan masalah, dan pengambilan keputusan secara tepat dan bijaksana.

4.   Skill Leadership

Skill leadership bukan hanya dimiliki bagi mereka yang sudah memiliki bawahan atau kekuasaan tinggi dan besar. Melainkan, juga penting bagi siapa pun. Bagi individu, skill leadership akan membantunya untuk bisa bertanggung jawab atas dirinya sendiri, keputusan-keputusan yang diambil, dan bagaimana ia akan bertanggung jawab atas dirinya dalam lingkungan atau hal-hal lain yang ada dalam kehidupannya. Sementara, skill leadership bagi yang sudah bekerja atau berada di lingkungan kerja baru adalah menjadi bentuk integritas dan membangun komitmen dalam pekerjaannya.

5.   Skill Public Speaking

Sama halnya seperti skill berkomunikasi, public speaking juga penting dimiliki. Lingkungan kerja akan membuat kamu bertemu banyak orang dengan karakter dan latar belakang berbeda-beda. Skill public speaking ini sangat penting untuk dilatih dan dimiliki dalam dunia kerja. Tujuannya, agar kamu memiliki kemudahan misal dalam interview kerja, membangun relasi, melakukan negosiasi, maupun saat presentasi di tempat kamu kerja. Skill ini bisa dilatih kok, jadi nggak perlu khawatir jika saat ini belum bisa.

6.   Skill Manajemen Waktu

Siapa yang masih sering menunda-nunda? Salah satu skill penting untuk fresh graduate yang tidak kalah pentingnya yaitu skill manajemen waktu. Semakin dewasa, manusia dituntut untuk bisa bertanggung jawab atas dirinya sendiri. Skill manajemen waktu ini membantu untuk lebih memprioritaskan mana pekerjaan yang harus dan utama untuk dilakukan segera. Mana pekerjaan atau aktivitas yang bisa dilakukan nanti, juga bagaimana kamu harus mengatur setiap kegiatan yang kamu punya dengan seimbang dan tepat waktu.

7.   Skill Berpikir Kritis, Kreatif, dan Inovatif

Skill berpikir kritis, kreatif, dan inovatif penting bagi fresh graduate untuk terus tumbuh dan berkembang di tempat kerja atau pada karir yang diimpikan. Skill ini adalah senjata ampuh agar seseorang senantiasa meningkatkan kualitas dan memberikan kontribusi secara tepat.

8.   Skill Pendukung Lainnya

Beberapa skill pendukung lain yang diperlukan bagi fresh graduate di antaranya kemampuan berbahasa asing, kemampuan komputer dasar, keterampilan analisis atau olah data, dan seterusnya sesuai kebutuhan tempat kerja atau karir yang diimpikan.

Gimana, kamu sudah punya skill yang mana aja nih? Tapi, kalau belum punya skill dan ingin membangun atau meningkatkan skill untuk fresh graduate gimana ya? 

Tips Membangun dan Meningkatkan Skill Penting untuk Fresh Graduate

Biar nasi tetap enak dan nggak jadi bubur, biar nggak menyesal di kemudian. Berikut ini adalah tips-tips gimana cara untuk membangun atau meningkatkan skill penting untuk fresh graduate. Jangan lupa catat biar nggak lupa!

1.   Melakukan Perencanan Karir atau Skill

Mulai sedari dini kira-kira kamu ingin berkarir dalam bidang apa. Ini menjadi penting supaya kamu bisa mengetahui skill, baik soft skill maupun hard skill apa saja yang nantinya dibutuhkan di tempat kerja. Dengan mengetahui hal itu, kamu nggak akan lagi kebingungan mau mulai belajar atau memulai dari mana.

2.   Mengikuti Course, Bootcamp, atau Pelatihan

Sekarang sudah banyak course, bootcamp, maupun pelatihan yang menawarkan agar bisa memiliki skill sesuai kebutuhan di dunia kerja atau persiapan mendapatkan karir impian. Mulai dari yang free atau gratis sampai yang berbayar. Keduanya sama-sama berkualitas dan punya manfaatnya. Ikut course, bootcamp, atau pelatihan akan menambah pengalaman nyata, sertifikat, dan portofolio yang bisa kamu tambahkan sebagai tambahan dalam CV. Ini bisa menjadi poin plus loh!

3.   Magang

Kamu juga bisa mulai membangun skill dengan ikut magang. Baik magang yang melalui mitra kampus maupun magang secara mandiri. Sekarang ada banyak lembaga, perusahaan, maupun yayasan yang membuka sistem magang dengan benefit yang beragam. Melalui sistem magang ini, kamu bisa belajar dan menjadi awal dari perjalanan karirmu. Jika di perkuliahan kamu bisa mulai magang biasanya di semester akhir, tapi ada juga yang di awal semester bisa magang. Tergantung kampus dan jenis magang yang dipilih.

Nah, demikianlah artikel yang membahas skill penting untuk fresh graduate. Mencakup pentingnya fresh graduate punya skill, bentuk-bentuk skill yang harus dimiliki, dan bagaimana cara mendapatkan atau meningkatkan skill tersebut.

Buat kamu yang ingin menambah pengetahuan tentang skill-skill lainnya, kamu bisa mulai dengan membaca artikel yang berisi tips-tips pilihan di sini. Selain itu, kamu juga bisa loh ikut kursus belajar bahasa Inggris untuk meningkatkan skill berbahasa asing. Konsultasikan program belajarmu di sini.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

× Chat Admin